NANGA BULIK – Musim durian di Kalimantan Tengah telah tiba. Para pedagang durian mulai bermunculan di Nanga Bulik Kabupaten Lamandau.
Untuk masalah rasa, tidak perlu diragukan lagi. Durian yang berasal dari desa-desa di Lamandau ini merupakan durian terbaik. Dagingnya tebal, rasanya manis dan legit, dengan warna kuning keemasan.
“Durian-durian ini ada yang berasal dari Sungai Mentawai, daerah Batang Kawa, Bulik Timur dan Delang. Saat ini belum semua jatuh, ini baru buah permulaan,” ucap Nia, salah satu pedagang durian di Nanga Bulik.
Berbagai jenis durian dijual dengan harga bervariasi. Mulai dari Rp 20 ribu hingga Rp 50 ribu per biji, tergantung besar kecilnya buah.
“Selain durian yang biasa, ada juga durian merah atau buah kusi. Harganya murah mulai Rp 15 ribuan saja per biji,” terangnya.
Jika ingin makan durian lebih puas lagi, bisa datang langsung ke desa-desa penghasil durian. Di sana bisa mendapatkan durian dengan harga mulai Rp 10 ribu per buah.
Para pelancong yang bepergian ke lokasi wisata di Kecamatan Delang bisa dengan mudah mendapati para pedagang durian ini di sepanjang jalan menuju perbatasan Kalbar. (mex/yit)